1 tahun disway

9 Olahraga Populer 2025 yang Bikin Hidup Lebih Aktif dan Stylish

9 Olahraga Populer 2025 yang Bikin Hidup Lebih Aktif dan Stylish

Tenis--halodoc.com

MALANG, DISWAYMALANG.ID--Tren olahraga terus mengalami perkembangan dari tahun ke tahun. Bicara olahraga populer tidak lagi sepak bola, futsal, atau jogging. Kini, pilihan makin beragam dan mengikuti gaya hidup modern.

Satu tahun terakhir ini, ada beberapa jenis olahraga yang jadi tren dan terus populer. Padel misalnya. Atau senam pilates.

Olahraga populer baru populer karena bukan sekadar untuk misi menyehatkan tubuh. Tetapi juga menghadirkan pengalaman sosial, hiburan, bahkan sarana healing bagi para pelakunya.

Berikut adalah sembilan tren olahraga yang sedang populer di kalangan masyarakat Indonesia dan dunia.

1. Pilates

Pilates semakin populer, terutama di kalangan wanita muda dan pekerja kantoran. Gerakan pilates yang fokus pada core body, fleksibilitas, serta pernapasan membuat olahraga ini digemari karena dapat meningkatkan postur, meredakan stres, dan tidak terlalu membebani sendi. Studio pilates kini banyak bermunculan di kota besar, menjadikannya bagian dari gaya hidup sehat sekaligus stylish.

2. Lari

Meski tergolong olahraga klasik, lari tetap menjadi tren karena sifatnya yang sederhana dan fleksibel. Siapa pun bisa melakukannya, kapan saja dan di mana saja. Event lari massal, fun run, hingga maraton turut menambah daya tarik olahraga ini. Lari juga digemari karena terbukti meningkatkan stamina, kesehatan jantung, serta membantu mengontrol berat badan.

3. Padel

Padel merupakan olahraga perpaduan tenis dan squash yang mulai menarik perhatian masyarakat urban. Dengan lapangan lebih kecil dan permainan beregu, padel menawarkan pengalaman yang lebih seru sekaligus ramah untuk pemula. Di Indonesia, olahraga ini mulai ramai dimainkan terutama di Bali dan Jakarta. Bahkan, padel disebut-sebut akan menjadi “olahraga sosial” baru karena sering dimainkan bersama teman dan komunitas.

BACA JUGA:Aksi Memukau Tim Dance yang Saling Adu Konsep Kreatif Jadikan DBL Malang Lebih Semarak

4. Tenis

Tenis kembali naik daun berkat dukungan selebriti dan event populer seperti “Tiba-Tiba Tenis” yang viral. Selain mengasyikkan, tenis juga membantu melatih refleks, koordinasi tubuh, serta kekuatan otot. Banyak generasi muda yang kini tertarik mencoba olahraga ini karena dianggap keren dan menjadi simbol gaya hidup modern.

5. Golf

Sumber: beautynesia.id