Malang Masuk 10 Besar Destinasi Pemudik Lebaran 2025, Diperkirakan Capai 3 Juta Lebih Pemudik

Malang Masuk 10 Besar Destinasi Pemudik Lebaran 2025, Diperkirakan Capai 3 Juta Lebih Pemudik

Ilustrasi mudik lebaran 2025--pinterest

MALANG, DISWAYMALANG.ID--Tidak salah jika pihak terkait di Kabupaten Malang melakukan antisipasi kedatangan pemudik dalam jumlah besar. ini karena, wilayah Kabupaten Malang termasuk dalam sepuluh besar destinasi pemudik dj Indonesia 

Berdasarkan prediksi Kementerian Perhubungan yang diperkuat hasil survei lembaga survei KedaiKOPi, Malang ada di peringkat tujuh wilayah tujuan pemudik. Jumlah pemudik yang akan tiba diperkirakan 3 juta orang lebih atau 2,2 persen dari seluruh jumlah pemudik pada Lebaran kali ini yang diperkirakan mencapai 146,48 juta orang. 

Selengkapnya, berikut sepuluh besar destinasi pemudik Lebaran 2025 hasil survei KedaiKOPI.

  1. Kota Yogyakarta (7,2 persen)
  2. Kota Surakarta (6,9 persen)
  3. Kabupaten Bandung (4,7 persen)
  4. Jabodetabek (4,4 persen)
  5. Kabupaten Semarang (2,9 persen)
  6. Kota Surabaya (2,6 persen)
  7. Kabupaten Malang (2,4 persen)
  8. Kabupaten Tasikmalaya (2,2 persen)
  9. Kota Bandar Lampung (2,1 persen)

BACA JUGA:Polres Malang Siapkan Strategi untuk Antisipasi Sebagian Besar dari 31 Juta Pemudik ke Jatim Masuk Malang

Jabar Asal Pemudik Terbesar

Menyusul prediksi Jawa Tengah adalah provinsi tujuan pemudik dengan jumlah paling banyak, untuk daerah asal pemudik terbanyak diperkirakan dari Jawa Barat.

Menurut survei Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan, Jawa Barat menjadi daerah asal pemudik terbanyak pada Lebaran tahun ini, dengan 30,9 juta orang atau sekitar 21,1 persen dari total pemudik.

Disusul dengan Jawa Timur dengan 26,4 juta orang atau setara 18 persen, dan posisi ketiga terdapat Jawa Tengah denhan persentase 15,9 persen dengan sebanyak 23,3 juta orang.

Sementara itu, Jawa Tengah menjadi tujuan utama arus mudik, dengan 23,3 juta pemudik atau sekitar 25 persen dari total perjalanan.

Selain Jawa Tengah yang menjadi tujuan utama pemudik, Jawa Timur juga mencatat angka pemudik yang tinggi, yakni 27,4 juta orang atau 18,7 persen dari total pemudik. 

BACA JUGA:Mudik Lebaran 2025, Berapa Prakiraan Jumlah Pemudik Jawa Timur?

Sementara itu, Jawa Barat menempati posisi ketiga dengan 22,1 juta pemudik, setara dengan 15,1 persen dari total perjalanan mudik.

Jumlah Pemudik Turun

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memperkirakan sekitar  akan melakukan perjalanan mudik, yang setara dengan sekitar 52 persen dari total populasi Indonesia.

Sementara itu, lonjakan pemudik diprediksi mencapai puncaknya pada Jumat (28/3).

Tahun 2024 mencatat rekor jumlah pemudik tertinggi dalam satu dekade terakhir, hampir mencapai 200 juta orang. 

Sumber: kemenhub ri