Paparkan Praktik Media di Indonesia, Dosen UMM Ini Terlibat Diskusi Menarik dengan Mahasiswa di Polandia
Widiya Yutanti Dosen Komunikasi UMM yang mengikuti program Erasmus+ di Universitas Kazimierz Wielki di Bydgoszcz, Polandia--Widiya Yutanti
LOWOKWARU, DISWAYMALANG.ID-Ini satu lagi kisah dosen hebat asal Malang yang berbagi ilmu sampai di Eropa. Yakni, Widiya Yutanti, dosen Program Studi (Prodi) Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang mendapat kesempatan mengajar di Universitas Kazimierz Wielki (UKW), baru-baru ini.
Di kampus universitas yang terletak di kota Bydgoszcz, Polandia itu, Widiya berbagi pengalaman dan pengetahuan soal ilmu komunikasi. Khususnya, tentang perkembangan ilmu komunikasi di Indonesia.
Ada tiga topik yang dipaparkan Widiya dalam sesi kelasnya di UWK. Yakni, praktik media massa di Indonesia, peran media selama pandemi COVID-19, dan representasi gender dalam jurnalisme Indonesia.
"Topik-topik ini memicu diskusi yang menarik bersama mahasiswa.," ungkap Widiya.
Dengan materi kuliah yang menarik, plus fakta bahwa Widiya adalah dosen dari kawasan Asia Pasifik yang mengajar di UWK, Widiya pun mendapat sambutan hangat selama di sana.
Salah satu bentuk sambutan hangat itu ditunjukkan dengan antusiasme mahasiswa yang sangat tinggi untuk mengikuti kelas Widiya. Mereka aktif bertanya dan berdiskusi, menunjukkan minat yang besar terhadap topik yang dibawakan Widiya.
"Bahkan mereka yang belum mahir berbahasa Inggris berusaha keras untuk memahami setiap penjelasan saya," ujarnya.
Sebelumnya dikabarkan dosen Universitas Mana Chung, Malang juga mendapat kesempatan mengajar di Universitas Wina, Austria.
BACA JUGA:Mengajar Bahasa Indonesia di Austria, Dosen dari Malang Ini juga Ditanya soal Pilkada
Beasiswa Erasmus+
Widiya Yutanti mendapat kesempatan mengajar di Polandia berkat beasiswa dari Erasmus+. Ini diawali dadi kerjasama UMM dengan program Erasmus+ sejak beberapa waktu lalu.
Melalui kerja sama ini, berbagai peluang mobilitas akademik terbuka bagi sivitas akademika UMM. Mulai dari mahasiswa, staf, hingga dosen.
Salah satu program yang menarik perhatian Widiya adalah teaching mobility. Program ini memungkinkan dosen untuk mengajar di perguruan tinggi mitra di Eropa.
Masalahnya, peluang teaching mobility untuk bidang jurnalistik atau komunikasi di perguruan tinggi mitra di Eropa, khususnya di Polandia, terbilang langka. Kebanyakan beasiswa Erasmus+ di Polandia lebih banyak ditujukan untuk bidang-bidang seperti peternakan, perikanan, hubungan internasional, psikologi, kedokteran, dan manajemen.
Sumber: