Hari Ini Hari Santri, Mau Buat Ucapan di Medsos? Ini 35 Ucapan yang Bisa Dipakai

--
KOTA , DISWAYMALANG.COM- Tanggal 22 Oktober ini adalah Hari Santri Nasional. Ini salah satu hari penting untuk menghormati peran para santri yang memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Hari Santri awalnya berasal dari usulan masyarakat pesantren yang ingin memperingati serta meneladani perjuangan kaum santri dalam mendukung kemerdekaan Indonesia. Usulan tersebut disampaikan oleh para santri di Pondok Pesantren Babussalam, Desa Banjarejo, Malang tahun 2014. Lantas, disetujui pemerintah dan kemudian ditetapkan Hari Santri diperingati setiap tanggal 22 October.
Ingin ikut memeriahkan Hari Santri? Salah satu caranya, yuk membuat ucapan Hari Santri 2024 di media sosial. Ini ada 35 contoh ucapan yang bisa dipakai:
1. Inilah waktunya bagi kita mendukung santri sebagai penerus bangsa. Aku santri, kamu santri, kita santri. Bersama-sama kita wujudkan generasi yang Islami. Selamat Hari Santri 2024!
2. Hari ini menjadi momentum bagi santri untuk menunjukkan diri sebagai generasi penerus bangsa Indonesia yang penuh dedikasi. Selamat memperingati Hari Santri.
3. Seperti kita tahu, santri punya andil yang besar dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Oleh karena itu, mari kita peringati Hari Santri Nasional dengan rasa penuh penghargaan.
4. Selamat Hari Santri, saudaraku! Mari kita isi hari ini dengan banyak-banyak bersyukur atas berkah yang telah diberikan oleh Allah SWT.
5. Santri untuk Indonesia. Mari senantiasa saling membantu demi kebaikan bangsa dan negara.
6. Mari bangun Indonesia lebih baik bersama-sama dengan para santri. Selamat memperingati Hari Santri Nasional!
7. Santri untuk Indonesia. Mari senantiasa saling membantu demi kebaikan bangsa dan negara.
8. Pada Hari Santri ini sudah sepatutnya bagi kita agar senantiasa menjaga nilai-nilai agama dan berbangsa dengan melakukan berbagai hal positif.
9. Selamat memperingati Hari Santri Nasional. Semoga kita selalu menjadi manusia yang senantiasa dapat menjaga harkat dan martabat dengan baik.
10. Semoga semangat keislaman dan kebangsaan di dalam diri kita senantiasa dapat terus menyala. Salam santri Indonesia.
11. Hari Santri merupakan momentum bersejarah bagi kita, sehingga marilah kita memaknainya dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat. Baik bagi diri sendiri maupun orang lain.
Sumber: disway.id