Rekomendasi Pantai di Malang Yang Wajib Dikunjungi, Ada yang Masih Gratis Lho!
--
Pantai Watu Lepek merupakan pantai tersembunyi yang berlokasi di Desa Gajahrejo Kecamatan Gedangan yang aksesnya melalui Pantai Batu Bengkung.
Untuk menuju kesana, pengunjung wajib didampingi oleh satu orang guide. Guide tersebut diberikan tarif seikhlasnya. Untuk menuju ke Pantai Watu Lepek, pengunjung harus melewati bukit dengan jalanan yang menanjak dan sedikit licin. Sehingga dibutuhkan stamina yang fit dan kehati-hatian. Pengunjung juga akan melewati karang yang besar dan sedikit tajam. Namun semua itu terbayarkan dengan keindahan dari Pantai Watu Leter. Pasir putih nan bersih ditambah deru ombak yang jernih menambah daya tarik dari pantai ini. Jika ingin menambah adrenalin, pengunjung juga dapat menaiki Watu Lepek, yaitu karang yang sangat besar dengan bentuk lepek. Segala kegiatan di Pantai Watu Leter mendapatkan pengawasan dari Guide. Tiket masuk seharga Rp10.000,- per orang.
8. Pantai Bajulmati
Pantai Bajulmati-idntimes-
Pantai Bajulmati berlokasi di Desa Gajahrejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang. Pantai ini memiliki kegiatan yang seru. Salah satu hal yang menarik dari Pantai Bajulmati adalah adanya kegiatan konservasi penyu. Pantai ini merupakan salah satu habitat penyu di Jawa Timur. Pengunjung dapat melihat langsung proses penangkaran penyu dan turut serta dalam kegiatan pelepas liaran tukik. Harga tiket masuk yakni Rp 10.000,- per orang.
9. Pantai Mbehi
Pantai Mbehi-Radar madura-
Pantai Mbehi terletak di dalam hutan lindung, sehingga sangat asri dan bersih. Keunikan dari pantai ini adalah sebuah lubang yang menyerupai kawah di tepi karang besar. Lubang ini langsung tembus ke permukaan laut dan terdapat teluk bidadari. Harga tiket masuk untuk menikmati indahnya pantai ini, pengunjung harus membayar Rp 100.000,-untuk per 10 orang maksimal. Jika pengunjung hanya datang bertiga, berdua, atau berlima, tarif yang diberlakukan tetap sama Rp 100.000. Jadi, salah satu tips wisata ke tempat ini adalah datang dengan minimal 10 orang jika pengunjung keberatan dengan peraturan tiket masuknya. Dan tarif parkir Rp5.000,- (*)
Sumber: idntimes