Malang Hari Ini, Cuaca Diperkirakan Cerah Berawan Seharian, Mendung Datang Jelang Tengah Malam

Malang Hari Ini, Cuaca Diperkirakan Cerah Berawan Seharian, Mendung Datang Jelang Tengah Malam

Cuaca cerah berawan di Kota Malang seperti ini, diperkirakan nyaris seharian pada hari ini--

KOTA MALANG, DISWAYMALANG.COM-- KOTA MALANG kembali diperkirakan akan diliputi cuaca berawan nyaris sepanjang hari, pada Rabu (9/10).  Namun bedanya dengan satu hari sebelumnya, pada dua jam terakhir menjelang tengah malam hari ini, yaitu pukul 22.00 WIB-23.00 WIB, cuaca berubah menjadi berawan tebal alias mendung.

Merujuk ke prakiraan cuaca yang dilansir Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) per Rabu (9/10), sejak pagi hari pukul 06.00 WIB,  cuaca Kota Malang  diperkirakan  sudah cerah berawan, setelah satu jam sebelumya, yakni pukul 05.00 WIB dalam kondisi berawan. Cuaca cerah berawan itu diperkirakan nyaris terjadi sepanjang hari, sampai pukul 19.00 WIB. Lalu, pada pukul 20.00 WIB-21.00 WIB, cuaca menjadi berawan, dan kemudian menjadi berawan tebal pada dua jam terakhir jelang tengah malam.

Untuk prakiraan suhu, akan lebih hangat, di kisaran 21-31 derajat Celcius. Suhu paling tinggi 31  derajat Celcius diperkirakan terjadi pada pukul 12.00 WIB-13.00 WIB. Pada malam hari, suhu diperkirakan juga tidak terlalu dingin, antara 22-24 derajat Celcius. 

Berikut rincian prakiraan cuaca di Kota Malang hari ini setiap jamnya.

  • Pukul 05.00 WIB 

Cuaca: Berawan

Suhu: 20 derajat Celcius

Kelembaban: 92 %

Kecepatan angin: 3 km/jam

  • Pukul 06.00 WIB 

Cuaca: Cerah Berawan

Suhu: 21 derajat Celcius

Kelembaban: 89 %

Kecepatan angin: 1 km/jam

  • Pukul 07.00 WIB 

Cuaca: Cerah Berawan

Suhu: 23 derajat Celcius

Sumber: bmkg.go.id