Pemkot Malang Gelar Apel Pengamanan Malam Takbiran dan Salat Idul Fitri

Pemkot Malang Gelar Apel Pengamanan Malam Takbiran dan Salat Idul Fitri

Apel Gelar Pasukan Pengamanan Malam Takbir, Pemkot Malang Pastikan Idul Fitri Aman dan Nyaman-Agung Budi Prasetyo-Agung Budi Prasetyo

MALANG, DISWAYMALANG.ID – Pemerintah Kota Malang menggelar Apel Gelar Pasukan Kesiapan Pengamanan Malam Takbir dan Shalat Idul Fitri 1446 H di halaman depan Balaikota pada Minggu sore (30/3/2025). Apel ini bertujuan untuk memastikan perayaan Idul Fitri berjalan aman dan kondusif bagi seluruh masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Malang Wahyu Hidayat, menegaskan bahwa pengamanan ini bukan sekadar tugas rutin. Melainkan bagian dari komitmen pemerintah dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan warga saat menyambut hari kemenangan.

“Saya ingin menegaskan bahwa pengamanan ini bukan hanya sekadar tugas, tetapi merupakan upaya kita untuk menjadikan Kota Malang lebih kondusif. Saya berharap seluruh masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan rasa aman, nyaman, dan penuh hikmat,” ujar Wahyu.

Aturan Takbir Keliling: Konvoi Besar Dilarang

Dalam arahannya, Wahyu juga menegaskan bahwa konvoi besar dalam perayaan malam takbiran tidak diperbolehkan. Namun, takbir keliling masih diizinkan dalam skala kecil, seperti di tingkat kelurahan serta bagi anak-anak yang bergerak dari masjid ke masjid.

“Takbir keliling tingkat kelurahan masih diperbolehkan, begitu juga anak-anak kecil yang berpindah dari satu masjid ke masjid lainnya. Namun, konvoi besar yang melibatkan banyak massa di skala kota tidak diperkenankan,” jelas Wahyu.

Langkah ini diambil sebagai upaya untuk menghindari potensi gangguan ketertiban serta menjaga kelancaran arus lalu lintas di Kota Malang selama malam takbiran.

Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan masyarakat dapat menjalankan ibadah serta merayakan Idul Fitri dengan tenang, tanpa gangguan keamanan maupun ketertiban. Pemerintah Kota Malang bersama pasukan gabungan siap memastikan momen sakral ini berjalan lancar dan penuh makna bagi seluruh warga. (*)

Sumber: