Lailatul Qadar, Malam yang Tepat untuk Merenungkan Perjalanan Hidup

Selasa 18-03-2025,06:22 WIB
Reporter : Tazqia Aulia Zalzabillah
Editor : Yulfarida Arini

Keistimewaan malam ini tidak hanya terletak pada besarnya pahala, tetapi juga dalam ketenangan jiwa serta keyakinan bahwa setiap doa yang dipanjatkan memiliki kemungkinan besar untuk dikabulkan.

Lebih lanjut lagi, Lailatul Qadar tetap menjadi rahasia yang hanya dapat diraih oleh mereka yang tekun mencarinya. 

Dengan meningkatkan ibadah di sepuluh malam terakhir Ramadan, seseorang memiliki peluang lebih besar untuk meraih keutamaannya.

Di balik kemuliaan malam ini, tersimpan pesan bahwa setiap individu memiliki kesempatan untuk lebih dekat dengan Allah, memperbaiki diri, dan memperoleh keberkahan yang tak ternilai.

Kategori :