Keutamaan Malam Nisfu Syaban
1. Malam Penuh Rahmat
Rasulullah SAW bersabda:
"(Rahmat) Allah turun ke langit dunia pada malam Nisfu Syaban untuk mengampuni segala sesuatu, kecuali bagi orang musyrik atau orang yang munafik."
Hadis ini menegaskan bahwa malam Nisfu Syaban merupakan momen Allah SWT melimpahkan ampunan kepada hamba-Nya yang bertobat.
2. Malam Penuh Ampunan
Nisfu Syaban diyakini sebagai malam di mana Allah SWT mengampuni dosa-dosa para hamba-Nya. Hal ini sesuai dengan riwayat yang menyatakan:
"Allah Yang Maha Mulia memandang kepada semua ciptaan-Nya pada malam Nisfu Syaban, kemudian Allah mengampuni semua ciptaan-Nya kecuali orang-orang yang musyrik dan yang membawa permusuhan."
Kesempatan emas ini dapat dimanfaatkan oleh umat Islam untuk meningkatkan ibadah, memperbanyak doa, serta memperbaiki diri sebelum datangnya bulan suci Ramadan. (*)