1 tahun disway

Hampir 45 Ribu Penumpang KA Berangkat Naik Kereta dari Jakarta Hari Ini, Mudik Nataru

Hampir 45 Ribu Penumpang KA Berangkat Naik Kereta dari Jakarta Hari Ini, Mudik Nataru

Sebanyak 44.987 penumpang berangkat dari Jakarta naik kereta api pada Jumat, 26 Desember 2025-disway.id/Cahyono---

JAKARTA, DISWAYMALANG.ID–Arus mudik libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) terus menunjukkan peningkatan. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta mencatat, 44.987 penumpang berangkat dari Jakarta menggunakan kereta api pada Jumat, 26 Desember 2025.

Humas Daop 1 Jakarta Franoto Wibowo menjelaskan, data tersebut dihimpun hingga pukul 08.00 WIB dan masih bersifat sementara.  “Total penumpang yang berangkat dari wilayah Daop 1 Jakarta hingga pagi ini mencapai 44.987 orang. Angka ini masih dinamis dan berpotensi terus bertambah,” ujar Franoto.

BACA JUGA:Libur Natal 24-25 Desember, Terjadi Peningkatan Lalu Lintas 150 Persen di Kota Batu

Berdasarkan data keberangkatan, Stasiun Pasar Senen menjadi stasiun dengan jumlah penumpang terbanyak, yakni 15.191 orang. Posisi berikutnya ditempati Stasiun Gambir dengan 12.573 penumpang, disusul Stasiun Bekasi sebanyak 5.870 penumpang

"Kota tujuan favorit Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Bandung, Purwokerto," ujar Franoto dalam keterangannya.

Di sisi lain, sambung Franoto, hingga hari ini jumlah tiket yang telah terjual untuk periode angkutan Nataru tercatat 662.410 tiket, dari total 909.536 tempat duduk yang disediakan.

BACA JUGA:BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang selama Nataru 2025/2026 di Tanggal Ini!

Berdasarkan data pemesanan tiket, tingkat okupansi (keterisian tempat duduk) pada beberapa tanggal favorit menunjukkan tren yang cukup tinggi.

Kata Franoto untuk tanggal keberangkatan favorit pada periode Nataru yakni hari ini, Jumat, 26 Desember 2025 dengan okupansi sebesar 86 persen.

Berikut rincian okupansi masa angkutan Nataru hingga 31 Desember 2025:

  • 26 Desember 2025:  okupansi 86 persen
  • 27 Desember 2025:  okupansi 73 persen
  • 28 Desember 2025:  okupansi 73 persen
  • 29 Desember 2025:  okupansi 65 persen
  • 30 Desember 2025:  okupansi 65 persen
  • 31 Desember 2025:  okupansi 65 persen.

BACA JUGA:Pesan Natal 2025, Paus Leo XIV Serukan Hapus Sikap Acuh Tak Acuh terhadap Penderitaan Sesama

Franoto menyampaikan, tiket tiket kereta api untuk periode angkutan Nataru masih tersedia bagi masyarkat.

"Namun demikian, data penjualan bersifat dinamis dan dapat terus berubah seiring dengan pemesanan tiket yang dilakukan secara daring melalui aplikasi Access by KAI serta seluruh kanal resmi penjualan tiket KAI," ujarnya.

Sumber: disway.id