LAZIS Sabilillah Hadirkan Layanan Prima, Buka 8 Konter untuk Melayani Pembayaran Zakat

LAZIS Sabilillah Hadirkan Layanan Prima, Buka 8 Konter untuk Melayani Pembayaran Zakat

Petugas LAZIS Sabilillah Sedang Melayani Pembayaran Zakat--

BLIMBING, DISWAYMALANG. ID--Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shodaqoh (LAZIZ) Sabilillah, Malang siap menerima zakat, infaq dan shodaqoh (ZIS) dengan membuka delapan konter penerimaan di berbagai lokasi strategis. Sebagai tanda kesiapan, digelar apel pembukaan penerimaan ZIS.

Apel yang digelar di halaman Masjid Sabilillah, Blimbing, Kota Malang, Selasa (18/3) itu diikuti sekitar 50 peserta. Antara lain amil, pengurus yayasan, dan kepala konter, hadir dalam apel tersebut. Bertindak sebagai pimpinan apel Prof. HM Mas'ud Said, MM, Ph.D, Ketua Bidang III Yayasan Sabilillah sekaligus Koordinator LAZIS Sabillillah.

Saat memberi pengarahan, Mas'ud Said    mengatakan, pelayanan prima adalah kunci utama dalam menjaga kepercayaan umat. “Amil bukan hanya relawan, tapi wajah LAZIS Sabilillah. Sikap ramah, disiplin, dan profesionalisme akan menentukan kepuasan donatur. Jangan sampai ada yang kecewa karena pelayanan yang kurang maksimal,” tegasnya.


Ketua Bidang Sosial Yayasan Sabilillah, Prof.HM Mas'ud Said, MM, Ph.D pimpin Apel Petugas LAZIS yang akan melayani pembayaran zakal (istimewa)Pimpin Apel Peserta --LAZIS Sabilillah

8 Lokasi Konter 

Sementara itu, delapan konter LAZIS Sabilillah tahun ini tersebar di lokasi-lokasi sebagai berikut: 

  1. Masjid Sabilillah, Jalan A. Yani, Blimbing
  2. Jalan Piranha Atas 161A, Tunjungsekar
  3. Jalan Soekarno-Hatta D-500 Kav. C, Mojolangu
  4. Bank Jatim Malang Jalan Jaksa Agung Suprapto
  5. Konter Nelly, Jalan LA Sucipto No 85, Blimbing
  6. Konter Letjen Sutoyo, Jalan Letjen Sutoyo 56
  7. Area KedatanganbBandara Abdurrahman Saleh
  8. Bank Jatim Batu Jalan Panglima Soedirman 88, Kota Batu

Tidak hanya itu, LAZIS Sabilillah juga menggandeng masjid, mushola, sekolah, dan pondok pesantren sebagai mitra pengelolaan zakat guna memperluas jangkauan layanan.

Pembukaan penerimaan ZIS ini juga menjadi puncak dari Sekolah Amil Sabilillah. Yaitu. program pelatihan intensif selama dua bulan yang membekali peserta dengan pemahaman mendalam tentang zakat fitrah, infak, sedekah, strategi penghimpunan, serta transparansi dalam pendistribusian dana. Kini, mereka siap turun langsung melayani masyarakat dengan standar profesionalisme tinggi.

Dengan tema Inspirasi Kebaikan, LAZIS Sabilillah mengajak masyarakat menjadikan Ramadan sebagai momentum perubahan, menghidupkan semangat berbagi, dan menyalurkan zakat dengan tepat guna. Setiap rupiah yang disalurkan akan membantu meringankan beban mereka yang membutuhkan, menjadikan zakat sebagai instrumen perubahan sosial yang nyata.

Bagi masyarakat yang ingin menunaikan zakat dengan mudah dan aman, kunjungi salah satu dari delapan konter zakat LAZIS Sabilillah atau manfaatkan layanan pembayaran zakat online yang tersedia. Jangan lewatkan kesempatan untuk berbagi kebaikan di bulan suci ini. (*)

Sumber: