Malang Penghasil Pisang Terbanyak, Ini Olahan Pisang yang Mudah Dibuat
Ilustrasi olahan pisang--freepik
Olahan yang satu ini sering ditemukan di pedagang kaki lima dan cukup digemari. Bahan untuk membuatnya cukup simple dan bisa dibuat di rumah. Panaskan 3 sdm mentega dan 1 sdm gula palem, lalu tumis pisang hingga setengah layu. Setelah itu tiriskan dan siapkan selembar kulit lumpia, beri Iskan pisang tadi, Tambahan dengan taburan keju cheddar atau messes coklat, kemudian gulung dan rekatkan dengan larutan tepung agar tidak terbuka. Panaskan minyak goreng, dan goreng pisang aroma hingga matang.
6. Pisang Kipas Krispi
Pisang kipas krispi adalah jajanan terfavorit dan biasanya selalu terjual habis. Namun tak perlu risau, karena kamu bisa membuatnya di rumah. Kupas pisang dan belah menjadi Dua. Siapkan adonan tepung, campur 4 sdm tepung terigu, 3 sdm tepung tapioka, 1 sdm tepung beras, lalu Tambahkan air hingga adonan berubah menjadi cukup cair. Tambahkan garam dan gula secukupnya, koleksi rasa agar adonan tidak terlalu asin atau Manis. Lalu masukkan pisang ke dalam adonan tepung tadi. Kemudian goreng pisang dengan api sedang hingga berwarna coklat keemasan. Tiriskan pisang yang telah matang dan sajikan selagi hangat.
7. Puding Pisang Krim
Olahan Pisang yang satu ini merupakan makanan yang terkenal di Amerika sebagai makanan penutup. Meski begitu cara membuatnya cukup mudah dan praktis. Pertama-tama campur 200 gr susu kental Manis dan 150 ml air dingin. Lalu tambahkan setengah kotak campuran puding instan dan aduk hingga rata. Kemudian masukkan adonan puding ke dalam kulkas selama empat hingga lima jam. Di wadah lain aduk 100 gram krim kental dengan mixer hingga mengembang sempurna. Lalu tambahkan adonan puding yang di kulkas tadi dan aduk rata. Siapkan mangkok besar dan susun puding. Susun wafer di dasar, lalu tambahkan irisan Pisang, dan tambahkan lagi wafer di atas. Tuang adonan puding hingga menutupi pisang dan wafer seluruhnya. Kemudian tutup puding dengan plastic wrap dan masukkan ke kulkas selama empat hingga lima jam. Sajikan puding dalam waktu delapan jam setelah dibuat. (*)
Sumber: