DBL Malang Makin Seru, Lima Pertandingan, Lima Drama Berbeda

DBL Malang Makin Seru, Lima Pertandingan, Lima Drama Berbeda

SMA Kolese Santo Yusup Malang yang berhasil membantai SMAN 10 Malang dengan point 101-61-Instagram @dbl_mlg-

SUKUN, DISWAY MALANG.COM -  Hari kedelapan kompetisi bola basket Development Basketball League (DBL) Seri Jawa Timur Wilayah Selatan yang berlangsung di GOR Bima Sakti, Sukun Malang, diwarnai dengan pertandingan-pertandingan yang penuh drama. Lima pertandingan yang tersaji pada Rabu, 11 September 2024, lima-limanya berlangung dengan alur yang berbeda-beda. 

Ada tim putra SMAN 1 Lawang yang mengalahkan SMAN 4 Pasuruan dengan skor 32-16. Lalu, tim  SMA Islam Malang yang harus berjuang ekstra keras saat menundukkan SMAN 3 Pasuruan, 50-24. Drama bahagia tersaji saat tim SMAN 1 Bululawang berhasil meraih kemenangan perdana, dengan mengalahkan SMAN 4 Malang, 17-11. Lalu, drama ketangguhan defens, saat SMAN 3 Blitar hanya memberi kesempatan lawannya,  SMK Telkom mencetak satu digit angka, setelah menang dengan skor 41-9. Puncaknya, adalah drama pembantaian, saat SMA Kolese Santo Yusuf (Kosayu) melibas SMAN 10 Malang dengan skor fantastis: 101-6!

Untuk lebih jelasnya mengenai pertangingan hari ini, simak laporan jalannya pertandingan-pertandingan hari ini,  sampai habis!

SMAN 1 Lawang vs SMAN 4 Pasuruan 

Pertandingan pertama pada hari ke delapan ini  dimenangkan oleh SMAN 1 Lawang dengan poin 32-16. SMAN 1 Lawang memimpin sejak kuarter pertama dengan poin 15-4 dan menjaga konsistensi sepanjang pertandingan. 

Meski SMAN 4 Pasuruan mencoba mengejar, mereka hanya mampu mencetak 16 poin total. SMAN 1 Lawang unggul dalam field goals dengan 37.9 persen akurasi dibandingkan 20 persen dari SMAN 4 Pasuruan, serta mencatat 14 steal dan 4 blok, yang menjadi kunci kemenangan mereka.

SMA Islam Malang vs SMAN 3 Pasuruan

Pertandingan kedua antara SMA Islam Malang melawan SMAN 3 Pasuruan diwarnai penuh ketegangan. Pasalnya, kedua tim ini saling mengejar poin. Hasil poin di kuarter pertama terpaut hanya empat poin yaitu 7 poin untuk SMA Islam dan 12 poin untuk SMAN 3 Pasuruan. Namun, situasi ini dibalik oleh SMA Islam Malang yang berhasil mencetak keunggulan poin di kuarter-kuarter berikutnya. 

Sempat mengalami kesulitan di kuarter pertama, akhirnya SMA Islam Malang mampu memenangkan pertandingan dengan poin akhir 50-24. SMA Islam Malang berhasil membangun momentum yang membawa mereka memenangkan pertandingan melawan SMAN 3 Pasuruan. 

SMAN 4 Malang vs SMAN 1 Bululawang

Laga ketiga hari ini adalah laga tim putri yang mempertemukan Stetsa (SMAN 4 Malang) melawan Smaneb (SMAN 1 Bululawang). Laga ini dimenangkan oleh Smaneb dengan poin akhir 17-11. Kemenangan ini merupakan kemenangan pertama bagi Smaneb setelah sebelumnya kalah melawan SMAN 1 Blitar. 

Smaneb berhasil melakukan steal sebanyak 28 kali, Nadya Jasmine pemain nomor punggung 11 dari Smaneb ini berhasil mencetak steal terbanyak dalam pertandingan ini yaitu 8 steal. Pada kuarter pertama, Smaneb memimpin dengan skor 4-2. Namun, di kuarter empat, SMAN 1 Sutojayan (Stetsa) terus mengejar dengan skor 7-6. Jika Smaneb memiliki Jasmine, Stetsa andalkan Siti Khalisa yang berhasil mencetak poin tertinggi yaitu 4 poin dan 4 rebound. Namun Stetsa haru akui kekalahan dengan hasil poin akhir 17-11. 

BACA JUGA:DBL 2024 Malang Makin Seru Tiga Tim Tuan Rumah Tumbang

Sumber: