1 tahun disway

Sinopsis 'Search For SquarePants', SpongeBob Melawan Hantu The Flying Dutchman, Tayang di Bioskop 24 Desember

Sinopsis 'Search For SquarePants', SpongeBob Melawan Hantu The Flying Dutchman, Tayang di Bioskop 24 Desember

Dari Bikini Bottom hingga laut terdalam, SpongeBob menghadapi ketakutan demi menemukan jati dirinya.-youtube @Nicktoons-youtube--

MALANG, DISWAYMALANG.ID–Ingin menghabiskan liburan Natal dengan seru bersama keluarga? Nonton film bisa jadi salah satu opsi. Pekan ini, ada The SpongeBob Movie: Search For SquarePants, yang cocok disaksikan bareng buah hati.

Film tersebut sudah tayang sejak Rabu, 24 Desember 2025. Ia merupakan film panjang keempat yang diadaptasi dari serial SpongeBob SquarePants yang tayang di Nicklodeon sejak 1999.

Disutradarai oleh sineas veteran yang juga menggarap serialnya Derek Drymon, film Search for SquarePants juga dibintangi oleh para pengisi suara tetap serial tersebut.

Ada George Lopez, Ice Spice, Arturo Castro, Sherry Cola, dan Regina Hall. Tambahan spesialnya, barangkali, adalah Mark Hamill. Aktor senior pemeran Luke Skywalker di saga Star Wars.

Tentang apa film itu? Kenapa judulnya mencari celana kotak-kotak? Apakah SpongeBob si spons kuning itu kehilangan celananya? Simak sinopsis The SpongeBob Movie: Search For SquarePants berikut ini.

Sinopsis The SpongeBob Movie: Search For SquarePants


Ketika tawa tak lagi cukup, SpongeBob memilih berani melangkah. The SpongeBob Movie: Search For SquarePants hadir akhir tahun ini.-youtube @Nicktoons-youtube--

Seperti biasa, Bikini Bottom membuka kisah dengan warna-warninya yang ceria. Para penghuninya mengawali hari dengan aktivitas yang sama, yang sudah kita saksikan selama 26 tahun.

Namun, SpongeBob (Tom Kenny) galau. Ia menyadari dirinya sudah cukup tinggi dan memenuhi syarat untuk naik roller coaster. Namun, ia takut. Sudah pasti ia jadi bahan tertawaan. Apalagi oleh Mr. Krabs (Clancy Brown), yang mengaku pernah menjadi petualang di masa mudanya.

SpongeBob tidak terima. Ia ingin membuktikan bahwa dirinya tidak kalah pemberani dibandingkan Mr Krabs. Si spons kuning pun memasang misi untuk pembuktian diri tersebut. Berpetualang mencari sosok paling mengerikan di dunia dan mengalahkannya!

SpongeBob menemukan ruang bawah tanah rahasia Mr Krabs yang berisi relik bajak laut. Tanpa sengaja, ia memanggil Flying Dutchman (Mark Hamill), hantu bajak laut legendaris yang serem banget.


Lebih dari sekadar petualangan, film terbaru SpongeBob mengajak penonton merenung tentang arti menjadi diri sendiri.-youtube @Nicktoons-youtube--

Sialnya, si hantu menganggap SpongeBob sebagai jiwa yang dibutuhkannya. Maka ia mengundang SpongeBob dan Patrick Star (Bill Fagerbakke), menjadi salah seorang kru di kapanya. Ia berjanji membantu SpongeBob menjadi bajak laut.

Ketika SpongeBob dan Patrick sudah berlajar, kabar itu didengar Mr Krabs. Si kepiting kikir itu pun menyesal telah membual kepada SpongeBob sebagai petualang pemberani. Tak mau sendirian, ia menyeret Squidward dan Gary si Siput untuk menyelamatkan keduanya.

Sementara itu, di kapan, Flying Dutchman menyuruh SpongeBob menyelesaikan serangkaian ujian berbahaya dan meniup terompet Flying Dutchman untuk menjadi bajak laut.

Sumber: harian.disway.id