Hadapi Masa Depan dengan Pede, BCA Ajak Mahasiswa Unisma Jadi Pemimpin Resilien

Rabu 02-10-2024,15:26 WIB
Reporter : Belqis
Editor : Agung Pamujo

KOTA , DISWAYMALANG.COM-- Universitas Islam Malang (Unisma)  menggandeng PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk menyiapkan mahasiswa jadi pemimpin masa depan. Yakni, dengan mengundang Direktur BCA Antonius Widodo Mulyono untuk memberi kuliah tamu.

Kuliah tamu diadakan di Hall Auditorium, Kampus Unisma, Tlogomas, Kota Malang, Rabu (2/10) pagi. Di depan ratusan mahasiswa peserta kuliah tamu, Antonius Widodo Mulyono membawakan materi kuliah yang diberi tajuk "Becoming a Resilient Leader in the Times of Uncertainty.

Dalam paparannya, Antonius Widodo Mulyono, menekankan pentingnya memahami generasi yang nantinya akan dipimpin. "Sebagai seorang leader itu sudah selayaknya memahami mengerti siapa yang dipimpin. Demografinya kita pelajari. Kan tidak semua yang dipimpin demografinya semua gen Z. Ada gen Z,  ada milenial," kata Widodo.

Lebih lanjut, Widodo juga berbagi tips menjadi pemimpin yang efektif di era digital. Dia menekankan pentingnya memiliki kemampuan adaptasi yang tinggi, kemampuan berpikir kritis, dan kemampuan berkomunikasi yang baik.menekankan pentingnya memahami generasi yang dipimpin.

Lebih lanjut, Widodo juga berbagi tips menjadi pemimpin yang efektif di era digital. Dia menekankan pentingnya memiliki kemampuan adaptasi yang tinggi, kemampuan berpikir kritis, dan kemampuan berkomunikasi yang baik.


Kuliah tamu mahasiswa UNISMA bersama Direktur BCA--

Pencerahan bagi MahasiswaD

Sebelumnya, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Keagamaan Unisma Dr. H. Muhammad Yunus, M.Pd. dalam sambutannya menyampaikan harapan agar kuliah tamu ini dapat menjadi pencerahan bagi para mahasiswa. "Mudah-mudahan  mendapat pencerahan bagaimana menjadi calon-calon pemimpin yang tangguh yang siap menghadapi berbagai ketidakpastian di hadapan kita semua," katanya.

Dia berharap para mahasiswa menyimak dengan serius paparan dosen tamu dari Bank BCA ini. "Insya Allah kita nanti akan mendengarkan best practice  dari direktur BCA yang terhormat pak widodo," ujarnya.

Para mahasiswa yang hadir tampak antusias mengikuti kuliah tamu ini. Mereka mengaku mendapatkan banyak inspirasi dan motivasi dari paparan yang disampaikan oleh Antonius Widodo Mulyono.

Kolaborasi antara Unisma dan BCA ini merupakan salah satu bentuk sinergi antara dunia pendidikan dan dunia usaha. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan dan keterampilan yang relevan dengan dunia kerja.(*)

 

Tags : #unisma
Kategori :