JAKARTA. DISWAYMALANG.ID-- Peluang bagi para pelaku kreatif Malang Raya untuk meraih dua hal sekaligus. Khusunya yang hobi mendesain logo. Yakni, kesempatan untuk unjuk sekaligus adu kreasi. Dan, meraih hadiah hingga seratus juta rupiah.
Ini menyusul kabar bahwa Kementerian Koperasi mengadakan sayembara desain logo resmi Kementerian Koperasi. Sayembara ini bersifat terbuka bagi seluruh warga negara Indonesia yang memiliki minat dan kemampuan di bidang desain grafis.
Sayembara dilaksanakan dengan ketentuan sebagai berikut:
I. RUANG LINGKUP SAYEMBARA
Pembuatan desain logo Kementerian Koperasi.
II. FILOSOFI, TEMA DAN PRINSIP UTAMA DESAIN LOGO
1. Filosofi Logo
Logo Kementerian Koperasi diharapkan menjadi simbol visual yang kuat, merepresentasikan visi dan misi Presiden terpilih melalui Asta Cita, yaitu Asta Cita 2 (swasembada pangan), Asta Cita 3 (pengembangan industri agromaritim berbasis koperasi) (industrialisasi hilirisasi melalui koperasi).
Logo ini akan menjadi identitas visual yang menginspirasi dan membanggakan bagi seluruh rakyat Indonesia khususnya para pelaku koperasi, serta mampu memperkuat citra dan peran koperasi di Indonesia.
2. Tema Utama Desain Log: Digitalisasi Koperasi.
3. Prinsip Utama Desain Logo
Visi, Misi dan Tujuan Koperasi, Transparansi dan Profesionalisme, Semangat Gotong Royong, Budaya dan Kearifan Lokal, Kesejahteraan Masyarakat, dan Mudah Diterima Masyarakat.
III. PERSYARATAN PESERTA
1. Peserta harus merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) yang dibuktikan dengan KTP atau identitas resmi lainnya.
2. Peserta harus berusia minimal 18 tahun.