CFD Jalan Ijen Ditiadakan Minggu Besok, Kendaraan Diizinkan Melintas
Jl Ijen Kota Malang--
KLOJEN, DISWAYMALANG.ID--Kegiatan Car Free Day (CFD) atau Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di Jalan Ijen, Kota Malang, ditiadakan sementara pada Minggu (4/1/2026) besok. Dengan demikian, arus kendaraan bermotor kembali diperbolehkan melintas di kawasan tersebut.
Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang Gamaliel Raymond Hatigorang membenarkan peniadaan CFD tersebut. Kebijakan itu dilakukan setelah pihaknya menerima surat permohonan dari Satlantas Polresta Malang Kota.
“Iya benar, kami telah menerima surat permohonan dari Satlantas Polresta Malang Kota agar CFD ditiadakan untuk besok,” kata Raymond saat dikonfirmasi, Sabtu (3/1).
Raymond menjelaskan, peniadaan CFD dilakukan karena tiga agenda besar berlangsung bersamaan pada Minggu besok, yang berpotensi menimbulkan kepadatan lalu lintas di dalam Kota Malang.
BACA JUGA:Program Makan Bergizi Gratis di Kota Malang Disetop Sementara, Ini Jadwal Aktif Kembali
Tiga agenda tersebut meliputi Haul Akbar Malang di depan Masjid Agung Jami’, Jalan Merdeka Barat; haul di Taman Krida Budaya, Jalan Soekarno-Hatta; serta meningkatnya mobilitas warga pada libur Tahun Baru 2026.
“Sepanjang Jalan Ijen berpotensi dilewati arus kendaraan. Karena itu, HBKB kami liburkan sementara agar lalu lintas di Kota Malang tetap lancar,” jelasnya.
Meski CFD ditiadakan, Raymond menyebut warga tetap diperbolehkan berolahraga ringan, seperti berjalan kaki di trotoar Jalan Ijen. Dengan tetap memperhatikan keselamatan karena kendaraan bermotor tetap melintas.
Sebagai alternatif, warga juga dapat memanfaatkan kawasan Kayutangan Heritage untuk aktivitas olahraga pagi.
BACA JUGA:DLH Kota Malang Angkut 600 Ton Sampah Pascaperayaan Tahun Baru 2026
“Silakan tetap olahraga di pinggir Jalan Ijen, tapi kendaraan tetap lewat. Jadi kami imbau untuk tetap berhati-hati,” ujarnya.
Seiring peniadaan CFD, agenda senam zumba yang rutin digelar setiap Minggu di kawasan tersebut juga diliburkan sementara.
Sumber:
