Banjir Lagi Kali Ini di Balangan, Kalsel, Ratusan Rumah Terendam Hanya Sisakan Atap
Akibat intensitas hujan yang tinggi, ratusan rumah terendam banir di Balangan Kalsel pada Sabtu 27 Desember 2025.-dok disway---
BALANGAN, DISWAYMALANG.ID–Banjir kembali terjadi, kali ini di Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan, Kalsel. Akibat intensitas hujan yang tinggi, ratusan rumah terendam air bah pada Sabtu, 27 Desember 2025. Ketinggian air yang merendam hingga 2 meter yang membuat rumah warga hanya terlihat bagian atapnya saja.
Akibat tingginya air yang merendam rumah warga, pihak BPBD segera bergerak cepat dan melakukan evakuasi. Salah satu wilayah yang terparah adalah Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan.
Diketahui bahwa banjir mulai menrendam rumah warga sejak pagi hari dan berlahan mulai surur pada pukul 10.00 WITA.
BACA JUGA:Update Korban Bencana Aceh-Sumatera Tembus 1.135 Jiwa, Hampir 490 Ribu Warga Mengungsi
Meskipun telah mulai surut, banyak rumah warga yang mengalami kerusakan, karena sebagaian besar tak sempat menyelamatkan barang mereka.
Salah satu warga mengungkapkan bahwa air begitu cepat masuk ke rumahnya sehingga tak sempat berpikir untuk menyelamatkan harta bendanya.
Dikatuhi bahwa sebelum banjir besar, hujan dalam waktu yang cukup lama sempat mengguyur wilayah tersebut.
Akibat hujan sepanjang malam, wilayah yang biasanya dilanda banjir selutut orang dewasa, kali ini menenggelamkan ratusan rumah warga.
BACA JUGA:Giliran Kawasan Wisata Guci, Tegal, Jateng Diterjang Banjir Bandang
Dari wilayah Kecamatan Tebing Tinggi, terdapat sejumlah desa yang terdampak, di antaranya Sungsum, Mayanau, Bumbuan hingga Simpang Nandung.
Selain itu Desa Marajai dan Mauya, Kecamatan Halong, Kabupaten Balanga juga mengalami hal yang sama, bahkan kantor desa ikut terendam.
Tidak hanya merendam rumah warga, dilaporkan juga bahwa derasnya arus menghanyutkan sebuah warung serta memutuskan akses antar wilayah.
BACA JUGA:Tagana Kota Batu Kirim Peralatan Salat dan Kain Kafan untuk Korban Bencana Aceh
Sumber: disway.id
