Cari yang Seger di Malang? Ini Rekomendasi Jajanan Es di Kota Malang

Cari yang Seger di Malang? Ini Rekomendasi Jajanan Es di Kota Malang

Jajanan es di es Pelopor Malang -Instagram official es Pelopor Malang -@espelopormalang

Es Pelopor Malang menyajikan jajanan es yang lengkap mulai dari es teler, es doger, es kocok, es durian , es sop buah fla manga, es Shanghai, es cendolita, es kelapa muda, dan masih banyak lagi. Menu andalannya yaitu es teler durian ucok dan es doger ucok. Kisaran harga nya mulai dari Rp. 15.000 hingga Rp. 45.000. Es Pelopor Malang ini berada di Jl. Sigura-Gura Barat, Karangbesuki, Kec. Sukun, Kota Malang. Buka setiap hari Selasa hingga Minggu dari pukul 10.00 - 18.00. 

7. Chingoo

Jajanan es yang satu ini merupakan jajan es khas Korea yaitu bingsoo. Bingsoo merupakan es serut yang disiram dengan susu kental Manis serta dihiasi bermacam-macam topping. Chinggo merupakan restauran Korea yang menjual berbagai menu makanan Korea. Namun, jajanan es atau bingsoo di restaurant Korea yang satu ini merupakan salah satu menu favorit. Terdapat 6 varian bingsoo yang tersedia yaitu patbingsu , ttalgi sulbing, mango sulbing, brownie sulbing, melon sulbing, dan subak sulbing. Harga menu bingsoo ini seharga Rp. 35.000 saja. Letak restaurant Chingoo ini terletak di Jl. Puncak no.5, Oro-Oro Dowo, Kec. Klojen, Kota Malang. Buka setiap pukul 09.00 sampai 23.00. 

8. Timtong 

Timtong juga merupakan jajanan es khas Korea yang khusus menyajikan dessert atau makanan penutup khas Korea. Varian es atau bingsoo nya ada Oreo bingsoo, mango bingsoo, strawberry cheesecake, azumaki matcha, dan masih banyak lagi. Kisaran harga nya mulai dari Rp. 38.000 hingga Rp. 61.000. Timtong berada di Jl. Kawi no.22a, Gading Kasri, Kec. Klojen, Kota Malang. Buka dari pukul 10.00 hingga 21.00.  

9. Alps Dessert & Coffee

Alps Dessert & Coffee ini adalah cafe yang menyajikan makanan penutup khas Korea dan beberapa varian minuman kopi dan non kopi. Bingsoo di sini memiliki varian rasa original, choco milk, strawberry cheesecake, matcha, dan lotus biscoff. Kisaran harga nya mulai dari Rp. 13.000 hingga Rp. 40.000. Selain memiliki berbagai varian menu, cafe ini memiliki konsep yang lucu seperti rumah kurcaci. Letak Alps Dessert & Coffee ini berada di Jl. Galunggung no.2, Gading Kasri, Kec. Klojen, Kota Malang. Kafe ini buka setiap pukul 10.00 hingga 22.00. (*)

 

Sumber: