Harga Emas 14 April 2025: Antam dan UBS Melonjak, Emas Galeri 24 Turun

Harga Emas 14 April 2025: Antam dan UBS Melonjak, Emas Galeri 24 Turun

Harga emas hari ini 14 april 2025--pinterest

MALANG, DISWAYMALANG.ID-- Harga emas di Pegadaian mengalami perubahan pada hari Senin, 14 April 2025. Jenis emas Antam dan UBS tercatat mengalami kenaikan, sementara emas Galeri 24 mengalami penurunan harga meskipun tidak signifikan.

Emas Antam ukuran 0,5 gram kini dijual seharga Rp1.034.000, mengalami kenaikan sebesar Rp11.000 dibandingkan dengan harga pada hari Minggu, 13 April 2025. Demikian pula, emas UBS ukuran yang sama mengalami kenaikan harga sebesar Rp16.000, menjadi Rp1.048.000.

Harga emas Antam ukuran 1 gram juga tercatat naik. Emas Antam 1 gram kini dijual seharga Rp1.964.000, naik Rp22.000 dari harga sebelumnya. Begitu juga dengan emas UBS ukuran 1 gram, yang hari ini dijual seharga Rp1.939.000.

Namun, emas Galeri 24 mengalami penurunan harga. Emas Galeri 24 ukuran 1 gram tercatat turun menjadi Rp1.907.000, meskipun penurunan ini tidak terlalu signifikan.

Berikut adalah daftar lengkap harga emas di Pegadaian untuk masing-masing jenis pada 14 April 2025:

Harga emas Antam di Pegadaian:

• 0,5 gram: Rp 1.034.000

• 1 gram: Rp 1.964.000

• 2 gram: Rp 3.865.000

• 3 gram: Rp 5.771.000

• 5 gram: Rp 9.584.000

• 10 gram: Rp 19.110.000

• 25 gram: Rp 47.645.000

• 50 gram: Rp 95.208.000

• 100 gram: Rp 190.335.000

Sumber: sahabat.pegadaian.co.id