Unggul Telak Berdasar Hasil Hitung Cepat, Sanusi Berpeluang Kembali Pimpin Kabupaten Malang
Paslon HM Sanusi-Lathifah--
KEPANJEN, DISWAYMALANG.ID-- Calon Bupati Malang HM Sanusi berpeluang unggul telak dalam Pilkada 2024 Kabupaten Malang. Berdasarkan hasil hitung cepat lembaga SeMAR'T Politica dengan data terbaru Rabu (27/11) pukul 20.30 dan posisi sampel suara masuk 99 persen, Sanusi unggul dengan perolehan 66,65 persen suara.
Sementara pasangan calon (paslon) penantang, yaitu Gunawan HS-Umar Usman, berdasarkan hasil hitung cepat lembaga tersebut, memperoleh 33,35 persen suara.
Lembaga survei satu-satunya yang ditetapkan oleh KPU Kabupaten Malang ini sebelumnya telah menggelar konferensi pers di Hotel Grand Kanjuruhan, Kepanjen, Rabu (27/11) sore. Saat itu, founder SeMAR'T Politica memaparkan keunggulan paslon petahana tersebut.
Kemenangan telak Sanusi yang berpasangan dengan Lathifah Shohib itu --biasa disebut Salaf-- tidak begitu mengejutkan. Meski baru berdasarkan hitung cepat, namun banyak yang sudah memprediksi bupati petahana akan kembali menjabat untuk kali kedua.
Atas updating data terbaru dengan sampel suara masuk mendekati 100 persen, SeMAR'T Politica menyakini hasil hitung cepat ini tidak akan jauh beda dengan hasil perhitungan manual dari KPU Kabupaten Malang.nantinya.
Menurut Gery Muhammad Iqbal dari SeMAR'T Politica, keyakinan itu didasari metode pengambilan Sampel dengan margin of error, plus minus 1 persen. Sedangkan sampel data diambil di 250 TPS dari 4.042 TPS di Kabupaten Malang.
"Sehingga hasil hitung cepat ini bisa dipertanggungjawabkan," kata Gery dalam rilis yang dikirim ke Disway Malang.
Dinilai Memenuhi Janji
Terpisah, Rony Mustofa, periset SeMAR'T Politica lainnya mengatakan, keunggulan paslon Salaf ini sudah sesuai dengan hasil survei SeMAR'T Politica yang digelar beberapa hari sebelum Hari-H pencoblosan.
Hasil survei menurut Rony menunjukkan mayoritas masyarakat masih menginginkan Sanusi menjadi Bupati Malang. Karena, masyarakat menganggap Bupati Sanusi masih menepati janji.
"Ditambah faktor tim Salaf yang aktif berjalan di semua dapil. Buktinya Salaf menang di semua dapil," katanya. (*)
Sumber: