Ada Karnaval Bakso di MCC, Pengunjung Berebut Diskon

Ada Karnaval Bakso di MCC, Pengunjung Berebut Diskon

Para pengunjung menikmati bakso dengan diskon di Karnaval Bakso di MCC, Jumat (15/11)-metta/diswaymalang-

BLIMBING, DISWAYMALANG.ID-- Lantai 2 Gedung Malang Creative Center (MCC), Jalan Achmad Yakni, Blimbing, Kota Malang penuh orang makan bakso pada Jumat (15/11) malam. Mereka adalah pengunjung yang memanfaatkan momen Karnaval Bakso yang digelar di gedung pusat kreatif itu. Karnaval bakso itu digelar hampir seharian, mulai menjelang sore sampai malam hari.   

Pengunjung senang karena mereka bisa mendapat diskon khusus yang disediakan oleh PT. Grab Teknologi Indonesia. Perusahaan penyedia aplikasi pengantaran online itu pula yang menjadi penyelenggara event Karnaval Bakso itu. 

Hampir semua rumah makan dan warung penjual bakso populer ikut ambil bagian dalam Karnaval Bakso itu. Ada Bakso Bakar Trowulan, Bakso Sayur, dan Bakso De Stadion, dan masih banyak lagi.  Salah satu yang paling diminati, terutama di kalangan generasi muda, adalah Bakso Gepeng 88 dan Bakso Alesha. Dua penjual bakso top itu disebutkan mampu menjual hingga 300 porsi hanya dalam kurun waktu dua jam.

Grab menawarkan diskon 20 persen bagi pelanggan yang melakukan pembayaran secara cashless melalui fitur Dine Out Deals di aplikasi Grab. Promosi ini mendapat respons positif dari masyarakat, terutama mahasiswa dan pelajar, yang memadati hampir seluruh ruangan.

Fashion Show dan Musik

Berbagai rangkaian acara juga turut memeriahkan event Grab tersebut. Antara lain, Fashion Show Competition. Dengan tema Pesona Nurantara, kompetisi ini diikuti oleh anak-anak berusaha 5-10 tahun.


Perfoma salah satu bintang tamu grup musik dalam Karnaval Bakso di MCC, Jumat (15/11) -Metta/Disway Malang-

Ada juga lomba makan bakso, Community Performance, Random Play Dance Competition, Live Karaoke, gim berhadiah hingga kehadiran bintang tamu yang melakukan performa musik. Seperti Tani Maju, Girl and Her Bad Mood (GAHBM), dan Brigade 07.

Event dari Grab ini mengundang banyak perhatian dari berbagai kalangan. Tidak hanya pelajar dan mahasiswa, keluarga, hingga tokoh-tokoh terkenal di sosial media pun turut meramaikan acara ini. (*)

Sumber: