Vivo V50 Dilengkapi Triple Kamera 50 MP.plus Banyak Fitur Canggih untuk Foto

Jumat 14-03-2025,12:57 WIB
Editor : Agung Pamujo

JAKARTA, DISWAYMALANG.ID -- Vivo Indonesia akhirnya merilis V50, pknsel seri V yang memiliki keunggulan di kamera dan desainnya yang ciamik. Sebagai penerus V40, V50 tentu menghadirkan beragam pembaruan, baik dari segi perangkat lunak maupun perangkat rusak.

Menariknya, Vivo V50 akan tetap mempertahankan harga yang sama dengan Vivo V40.

Harga Vivo V50

Sebagai informasi, terdapat tiga varian harga Vivo V50 berdasarkan besaran penyimpanannya.• Varian 8GB/256GB: Rp6.499.000• Varian 12GB/256GB: Rp6.999.000• Varian 12GB/512GB: Rp7.999.000 "Jadi kalau dilihat, harganya tidak ada naikan sama sekali, ya, seperti V40, masih sama," ujar Product Manager Vivo Indonesia Fendy Tanjaya pada peluncuran Vivo V50 di Tangerang, Banten, Kamis (13/3).

Spesifikasi Vivo V50

Vivo V50 kali ini digadang-gadang menjadi smartphone kamera terbaik dengan menyematkan lensa ZEISS pada ketiga kameranya. Di antaranya, 50MP ZEISS OIS Main Camera dan 50MP ZEISS Ultra Wide-Angle Camera pada kamera belakang, serta 50MP ZEISS Group Selfie Camera.

Ditambah dengan fitur-fitur eksklusif dari Vivo seperti AI Erase 2.0, Live Photo, dan Film Camera Mode, pengguna bisa mengabadikan setiap momen dengan cara yang lebih unik dan berkesan.

Pada V50 50MP Zeiss OIS main camera juga dilengkapi dengan sensor besar super sensitive berukuran 1x1,55 inci. Ini membuat kamera utama pada V50 menjadi salah satu yang terbaik di kelasnya.

Vivo juga membawa kembali teknologi Vivo Camera Bionic Spectrum yang memastikan bahwa hasil foto sama seperti apa yang terlihat oleh mata manusia. Stabilitas kamera ini juga bisa dibuktikan berkat kombinasi OIS dan juga algoritma anti guncangan Vivo.

Stabilisasi pada V50 ini mencapai standar CIPA 4.0 DSLR-Level Stabilization yang secara signifikan mengurangi blur. Ada tiga jarak fokus yang bisa dipakai: 23mm, 35mm, 50mm.

Kemudian juga pada kamera selfie yang menggunakan 50MP ZEISS Group Selfie Camera, menawarkan sudut pandang lebar 92° AF Wide-Angle Camera.Didukugn dengan AI Facial Countouring Technology, kamera ini mampu menyempurnakan kontur wajah secara alami tanpa distorsi, memberikan hasil selfie lebih jernih. "V50 juga mendukung ZEISS Multi-Photo Portrait yang memberikan kualitas potret profesional layaknya kamera profesional DSLR.  Dengan fitur ini, abadikanlah setiap foto."

Masih hadir pula fitur ekslusip AI Auraline Portrait 2.0 yang lebih pintar berkat kecanggihan AI.Auraline V50 ini memiliki area pencahayaan 100 persen lebih luas dan 143 kali lebih halus dibandingkan dengan lampu flash biasa. Hasilnya adalah portrait dengan pencahayaan yang lebih seimbang dan natural, layaknya sebuah studio.

Beberapa fitur lain yang melengkapi pengalaman fotografi pengguna V50 di antaranya, AI Erase 2.0, Live Photo, Film Camera Mode, Underwater Photography.

Selain sebagai alat fotografi, smartphone ini telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan manusia sehingga pihaknya tetap mempertahankan sertifikasi IP68 dan IP69 dust and water resistance.

"Jadi meskipun V50 terjatuh ke air panas saat memasak, atau dibawa berkeliling di tengah pertualanan air mancur atau sungai, bukanlah masalah," jelas Fendy.

Kemampuan fotografi dalam air menjadi sorotan di peluncuran sekaligus poin utama uji coba.V50 juga ditenagai oleh chipset Snapdragon 7 Gen 3, 4nm yang super stabil yang menawarkan kinerja cepat tanpa mengorbankan daya.ari sekedar browsing hingga bermain game, semua bisa berjalan dengan lancar tanpa hembatan.

"Dan yang lebih penting lagi, kombinasi Snapdragon 7 Gen 3 dan ultra large DC cooling system memastikan agar pengalaman menggunakan V50 lebih nyaman tanpa overheating dan juga baterai tidak cepat drop,"  paparnya.

Kategori :