Apple Arcade Resmi Hadirkan Civilization VII Arcade Edition per 5 Februari

Kamis 15-01-2026,13:18 WIB
Reporter : Mohammad Khakim
Editor : Mohammad Khakim

MALANG, DISWAYMALANG.ID—Apple Arcade kembali menghadirkan game premium tanpa iklan dan pembelian dalam aplikasi (in-app purchase). Platform berlangganan milik Apple itu resmi menyuguhkan Sid Meier’s Civilization VII Arcade Edition mulai 5 Februari 2026.

Civilization adalah franchise game terkenal besutan desainer kawakan Sid Meier. Kehadiran Civilization VII menjadi sorotan utama karena untuk kali pertamanya pengalaman strategi kelas AAA setara PC dapat dimainkan secara penuh di iPhone, iPad, dan Mac.

Peluncuran Civilization VII Arcade Edition menandai babak penting bagi franchise yang telah membentuk genre strategi berbasis giliran selama lebih dari tiga dekade. Dalam seri terbaru ini, pemain kembali diajak membangun peradaban terbesar dalam sejarah manusia, mulai dari era kuno hingga masa depan.

BACA JUGA:Samsung Galaxy A07 5G, Ponsel Entry Level dengan Baterai Bandel, Ini Spesifikasinya

Namun, Civilization VII menghadirkan pendekatan baru Nantinya peradaban akan berevolusi seiring pergantian zaman. Setiap era memiliki tantangan, mekanik, dan identitas budaya tersendiri yang membuat perjalanan tiap peradaban terasa unik.


Sid Meier’s Civilization VII Arcade Edition akan berfokus pada permainan yang lebih cepat. --macgamestore--

Pemain dapat memilih untuk mengikuti jalur sejarah yang dikenal, atau justru menciptakan kemungkinan baru melalui keputusan strategis yang diambil di setiap era.

Pemilihan pemimpin legendaris dari berbagai periode sejarah dunia tetap menjadi elemen inti. Setiap pemimpin memiliki gaya bermain, bonus, dan filosofi yang berbeda, sehingga memengaruhi arah perkembangan peradaban secara signifikan.

BACA JUGA:Menarik Dicoba! Deretan Boardgame dengan Lore seluas 40K

Secara visual, Civilization VII Arcade Edition mempertahankan standar tinggi khas seri utamanya. Apple menyebut game ini sebagai pengalaman AAA yang sepenuhnya dioptimalkan untuk layar sentuh maupun kontrol di perangkat Apple.

Artinya, pemain dapat menikmati kedalaman strategi Civilization baik saat bermain singkat di iPhone maupun sesi panjang di iPad dan Mac.

Kehadiran Civilization VII juga memperkuat posisi Apple Arcade sebagai platform yang semakin serius menggaet game PC populer. Sebelumnya, layanan ini telah menghadirkan judul-judul seperti PowerWash Simulator dan Cult of the Lamb Arcade Edition.

BACA JUGA:Ramai Bocoran Kamera Samsung Galaxy S27 Ultra, Gadgetnya Belum Rilis

Langkah ini menunjukkan strategi Apple untuk menjembatani dunia game kasual mobile dengan pengalaman game mendalam yang selama ini identik dengan PC dan konsol.

Tak hanya Civilization VII, Apple Arcade pada 5 Februari juga menambahkan tiga game baru ke dalam katalognya. Retrocade mengajak pemain bernostalgia ke era keemasan arkade 1980-an dengan koleksi game klasik seperti Asteroids, Galaga, hingga Bubble Bobble.

Game ini dapat dimainkan di iPhone dan iPad, serta menghadirkan pengalaman imersif khusus bagi pengguna Apple Vision Pro.

BACA JUGA:Lewat Kombinasi Objektif dan Split Push, Aurora Gaming Kalahkan EVIL Esports di MLBB M7 World Championship

Sementara itu, Felicity’s Door hadir sebagai gim ritme dengan nuansa musikal dan dunia fantasi penuh warna, mengikuti petualangan dua saudara kembar menjelajahi mimpi dan ruang angkasa. Gim ketiga, I Love Hue Too+, membawa kembali puzzle berbasis warna yang menantang pemain menyusun spektrum warna secara harmonis.

Apple juga mengumumkan pembaruan dan event terbatas untuk sejumlah game lama. Salah satunya adalah kembalinya karakter Paddington dalam event musim dingin Crayola Create and Play+ yang dimulai 22 Januari.

BACA JUGA:Performa Ngebut HP RedMagic 11 Pro untuk Para Gamer, Ini Spesifikasi dan Harganya

Apple Arcade tersedia dengan biaya langganan bulanan dan memberikan akses ke lebih dari 200 game tanpa iklan. Dengan masuknya Sid Meier’s Civilization VII Arcade Edition, Apple semakin menegaskan bahwa strategi membangun imperium kini bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja.

 

Tags :
Kategori :

Terkait