Performa Ngebut HP RedMagic 11 Pro untuk Para Gamer, Ini Spesifikasi dan Harganya
HP RedMagic 11 Pro Buat Para Gaming yang Resmi Dijual di Indonesia--global.redmagic.gg--
MALANG, DISWAYMALANG.ID–Meluncur di Indonesia, ponsel gaming flagship RedMagic 11 Pro asal China. Gadget ini menawarkan terobosan baru pada sektor pendinginan dengan menggunakan cairan khusus. Serta performa ekstrem yang melampaui standar ponsel flagship lain.
Yang jadi sorotan utama RedMagic 11 Pro saat ini adalah AquaCore Cooling System. Yakni penggunaan cairan pendingin fluorinated untuk menyerap panas dari CPU dan baterai secara efektif.
Pendinginan ini juga dikombinasikan dengan vapor chamber raksasa sleuas 13.116 mm2 serta kipas turbofan aktif tahan air dengan kecepatan sampai 24.000 RPM.
BACA JUGA:iQOO 15R dan Vivo V70 Kantongi TKDN, Sinyal Serangan Besar Vivo Group di Indonesia Awal 2026
Kemudian, di sisi performanya, RedMagic 11 Pro didukung dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5 dengan kecepatan mencapai 4,6 GHz.
Chipset tersebut dipadukan dengan RAM 16 GB LPDDR5T serta penyimpanan internal 512 GB UFS 4.1 Pro
Dengan kombinasi itu menghasilkan skor AnTuTu hingga 4.398.000 dan hal itu menjadikannya sebagai salah satu ponsel gaming tercepat di kelasnya saat ini.
Supaya pengalaman bermain dapat maksimal, RedMagic menyematkan chip gaming khusus RedCore R4 yang berfungsi untuk mengoptimalkan efek visual, grafis dan manajemen daya.
BACA JUGA:Gamer Indonesia Banjiri Game TheoTown, Bangun Mie Gacoan hingga Demo Tukang Parkir
Di samping itu, teknologi Energy Cube 3.0 secara dinamis mengatur GPU, CPU, memori, sistem pendingin sehingga respons sentuhan secara real-time sesuai kebutuhan game.
Hasilnya, performa pun diklaim meningkat sampai 40% deng Redmagic 11 Pro juga mengusung layar BOE X10 AMOLED 6,85 inci beresolusi 2688 × 1216 piksel dengan rasio layar ke bodi hingga mencapai 95,3%.
Adapun, layar ini mendukung refresh rate 144Hz dengan kecerahan puncak 1.800 nits, dan cakupan warna 100% DCI-P3.
Untuk kebutuhan gaming kompetitifnya, layar tersebut sudah dibekali dengan touch sampling rate multi-jari 360Hz dan respons sentuhan instan hingga 3.000Hz, serta memastikan setiap input terekam nyaris tanpa latensi.
Sumber: disway.id
