Dinilai Sukses Manfaatkan Data, Kota Batu Raih Penghargaan Desa Cantik
Pj Wali Kota Aries di acara Anugerah Hari Statistik Nasional 2024--Prokopim Setda Kota Batu
BATU, DISWAYMALANG.COM-- Kota Batu mendapat penghargaan kategori Penyelenggara Desa Cantik Statistik (Desa Cantik) Terbaik 2021-2023. Penghargaan iti diraih dalam ajang Anugerah Hari Statistik Nasional 2024 di Hotel Grand Mercure, Jakarta pada hari Kamis, 26 September 2024.
Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi kepada pemerintah desa yang berhasil mengelola dan memanfaatkan data desain sehingga perencanaan pembangunan di desa tepat sasaran. Melalui penghargaan ini, diharapkan dapat memperkuat sinergi dan kolaborasi untuk pelayanan yang maksimal kepada masyarakat terutama dengan data statistik.
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dalam sambutannya, menyatakan apresiasinya bagi Kepala Daerah yang menggunakan data statistik dengan akurat untuk terus berinovasi. Dia berharap agar daerah lain juga termotivasi untuk melakukan hal yang sama.
Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewei yang menerima penghargaan menyampaikan bahwa ini merupakan bukti dedikasi serta kontribusi nyata pemerintah dalam meningkatkan kualitas aktif pelayanan dan perencanaan desa.
“Penghargaan ini selain menjadi bukti kontribusi nyata, ini adalah tanggung jawab yang harus diemban oleh pemerintah kota dan pemerintah desa dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan perencanaan pembangunan di desa dengan memanfaatkan data statistik yang akurat” ujarnya.
Aries juga menyatakan pentingnya standarisasi pengelolaan data statistik untuk menjaga kualitas dan keterbandingan indikator statistik serta penggunaan dan pemanfaatan data statistik yang optimal sehingga program pembangunan di desa bisa tepat sasaran. (*)
Sumber: