Peringati Hari Kesehatan Gigi dan Mulut, Simak Beberapa Masalah Gigi dan Mulut
sakit gigi--freepik
KOTA, DISWAY MALANG.COM - Banyak hari penting pada bulan September. Salah satunya adalah tanggal 12 September, yang diperingati sebagai Hari Kesehatan Gigi dan Mulut. Kementerian Kesehatan pun menandai hari penting itu dengan menyelenggarakan webinar, dengan segenap tenaga kesehatan yang terkait dengan perawatan dan pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut. Sebagaimana dilansir di laman resmi Kemenkes, dalam webinar tersebut diinstruksikan agar para nakes melakukan peningkatan upaya konseling terhadap masyarakat agar dapat menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut.
Nah, masalah kesehatan gigi dan mulut itu apa saja yang harus jadi perhatian? Berikut rinciannya:
1. Bau Mulut
Bau mulut memang biasa terjadi. Namun ada kasus di mana bau mulut yang berkepanjangan dan tidak dapat hilang meski telah menggunakan obat kumur. Karena itu, perlu tetap memperhatikan masalah bau mulut ini, khususnya dengan mengetahui penyebabnya. Bau mulut ini terjadi bila mulut tidak dibersihkan, mengonsumsi tembakau, mulut kering, gigi kotor, serta ketika mengkonsumsi obat-obatan tertentu.
2. Karang Gigi
Disebabkan karena ada plak pada gigi yang tida dihilangkan. Biasanya terjadi karena jarang menyikat gigi, merokok, mengonsumsi makanan dan minuman yang manis-manis, atau bisa dikarenakan mengonsmsi obat-obatan dan sedang menajalani terapi.
3. Gigi Berlubang
Yang bermula dari karang gigi bisa berubah menjadi lubang pada gigi. Hal yang dapat memicu gigi berlubang yaitu jarang menggosok gigi, mengonsumsi makanan dan minuman manis, dan mulut yang kering. Pertambahan usia bisa menjadi faktor untuk gigi berlubang.
4. Kanker Lidah
Kanker lidah dapat di sebabkan karena pertumbuhan sel abnormal di jaringan lidah, bisa terjadi di ujung lidang maupun di pangkal lidah. Awalnya bisa ditandai dengan sariawan, bercak-bercak merah dan putih dengan nyeri pada tenggorokan yang tak kunjung sembuh. Beberapa faktor yang bisa menyebabkan kanker lidah seperti mengonsumsi minuman alkohol berlebihan, merokok, tidak merawat kebersihan gigi dan gusi, faktor genetik, dan pola makan yang tak sehat.
5. Abses Gigi
Abses terjadi ketika gigi mengalami infeksi. Disebabkan oleh bakteri yang masuk rongga atau retakan pada gigi. Bisa diawal mulai dengan gigi berlubang, cedera pada gigi, atau bahkan lepasnya gigi yang sudah lama dipasang. Penyebabnya bisa dikarenakan mengonsumsi makanan dan minuman manis yang berlebih, gigi atau gusi mengalami luka, memiliki sistem imun yang lemah, dan gigi tidak tumbuh dengan sempurna. (*)
Sumber: