Festival Kuliner Nusantara Memperingati Hari Jadi Kabupaten Malang, Ada Mukbang Pentol

Festival Kuliner Nusantara Memperingati Hari Jadi Kabupaten Malang, Ada Mukbang Pentol

Pembukaan Festival Kuliner Nusantara disimbolkan dengan memotong daging oleh Bupati Malang (tengah), didampingi istri, Hj. Anis Zaida Sanusi juga selaku ketua TP PKK (kiri) dan kepala Disparbud kab. Malang, Purwoto, S. Sos, M, Si (kanan)--malangkab.go.id

SINGOSARI, DISWAYMALANG.ID-- Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Malang ke-1264, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Malang menggelar Festival Kuliner Nusantara yang diikuti oleh 33 kecamatan. Acara ini melibatkan warung, restoran, dan rumah makan unggulan yang ada di Kabupaten Malang, diselenggarakan pada Minggu (1/12) pagi di area wisata Pentungansari, Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang.

Festival ini bertujuan untuk mempromosikan kuliner khas unggulan dari setiap kecamatan di Kabupaten Malang. Serta memperkenalkan dan mempopulerkan kuliner masyarakat secara luas.

Selain itu, festival ini juga bertujuan untuk memberdayakan penggiat kuliner di tingkat kecamatan, memperkenalkan paket kuliner yang ditawarkan. Juga, untuk meningkatkan kunjungan wisata kuliner, baik dari wisatawan domestik maupun mancanegara.

Saat membuka festival, Bupati Malang Drs. H. M. Sanusi, M.M, mengatakan, festival ini merupakan wadah eksplorasi terhadap kreativitas dan inovasi warga Kabupaten Malang dalam mengolah kuliner tradisional, yang mungkin dapat dikreasikan dan dikemas menjadi lebih kekinian. "Sehingga kemudian dapat dikembangkan menjadi produk kuliner yang memiliki value dan bernilai strategis,” ujarnya.

Rangkaian acara pada Festival Kuliner Nusantara tahun ini mencakup cooking class, mukbang pentol, festival UMKM, lomba kuliner kedai unggulan, serta bazar murah. Tidak hanya itu, acara juga diisi dengan hiburan dari Zumba Mberot Party, pertunjukan kesenian tari daerah, live music dari Anjas Rama. Serta, kehadiran para chef profesional termasuk Chef Yugha Murniawan dari PT Ares Kusuma Raya sebagai Technical Beverage untuk memandu lomba dalam kegiatan ini.

Melihat antusiasme peserta lomba dan masyarakat yang datang dari berbagai kecamatan, Pemerintah Kabupaten Malang berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan industri kuliner, salah satunya melalui kegiatan seperti ini. Diharapkan, dukungan pemerintah ini dapat mendorong semangat kemandirian masyarakat, sehingga industri kuliner dan ekonomi kreatif menjadi sektor unggulan yang dapat mendorong roda perekonomian daerah.

Kepala Disparbud Kabupaten Malang, Purwoto, S.Sos, M.Si juga menjelaskan maksud dan tujuan diselenggarakannya kegiatan ini, agar dapat menjadi penggerak dan mendorong semangat para pelaku, serta penggiat kuliner lainnya dalam mengembangkan dan meningkatkan perekonomian kecamatan. (*)

Sumber: malangkab.go.id