Ultah ke 7, Radio City Guide 911 FM Usulkan Bikin Batu Berkelas Dunia
Kota Wisata Batu--Google
TLOGOMAS, DISWAYMALANG.ID-- RadioCity Guide 91.1 FM Malang akan merayakan ulang tahun ke-7 tanggal 9 November 2024 ini. Radio nomor satu di Malang Raya yang jadi rujukan para pengguna lali lintas serta referensi kebijakan-kebijakan terkait Malang Raya ini menyiapkan satu gagasan khusus dalam momen ulang tahun yang ditandai dengan tema 'Miracle in Seven' ini.
Gagasan itu disampaikan langsung oleh Komisaris Utama City Guide 91.1 FM sekaligus Founder Arema Media Group, JTV, dan beberapa media di Indonesia, Imawan Mashuri. Agar lebih jelas, narasi gagasan itu ditulis lengkap berikut ini:
Ulang tahun ke 7 City Guide 91.1 FM pada November 2024 ini dilaksanakan di Kota Wisata Batu (KWB). Dilaksanakan di KWB sebagai wujud dari niat mendedikasikan ultahnya untuk KWB, karena KWB sudah demikian objektif dan realistis menjadi destinasi wisata nasional yang berpotensi internasional bisa berkelas dunia.(
KWB adalah bagian penting bagi warga Malang Raya sebagai kawasan kota raya. Bagi Malang Raya, KWB adalah magnet dan harus semakin kuat sebagai magnet, karena berperan kuat ekosistem perekonomian Malang Raya.
Oleh sebab itu, kita semua terutama warga KWB harus bertekad menjadikan KWB sebagai destinasi wisata internasional yang layak bagi mancanegara.
Dalam ultah ini, kami sampaikan usulan 'Bikin Batu Berkelas Dunia' atau B3D. B3D tidak harus mengubah pecel menjadi steak, pecel tetap saja pecel, tapi dapat layak dan memenuhi standar internasional. Misalnya, higenis, bersih, segar, sehat, tidak ada lalat, tidak ada debu ketika siapapun makan, begitu pun seterusnya.
Imawan Mashuri, selaku Komisaris Utama City Guide 911 FM sekaligus Founder Arema Media Group, JTV, dan beberapa media di Indonesia--Radio City Guide 911 FM
Demikian pun objek-objek wisata dan pergaulan masyarakat yang harus lebih terbuka bagi wisatawan dari mana pun. Seperti warga Bali misalnya yang terbuka, tapi karakter dan identitas budayanya tidak hanyut bahkan tambah kuat, karena justru disitu daya tariknya.
Pada momen ultah City Guide 91.1 FM ini, sekaligus kami ingin mengajak 3 paslon Cakada Batu untuk deklarasi B3D itu, supaya nanti pemenangnya tinggal mewujudkan. Sebagai destinasi internasional seperti itu, sebenarnya Among Tani Foundation Batu sudah berupaya membuat lompatan. Dengan berusaha menghadirkan cable car kereta gantung sebagai tambahan fasilitas wisata di Batu yang berkelas dunia dan sedang dijalin kerja sama dengan Austria. Hal-hal seperti itu perlu diwujudkan dan dikembangkan.
Sekali lagi pada momentum ultah ke 7 radio visual yang modern City Guide 911 FM ini, yang mengambil tema ultah 'Miracle in Seven', kita kuatkan tekad B3D, Bikin Batu Berkelas Dunia. (*)
Sumber: