1 tahun disway

Segarnya Sumber Jenon: Destinasi Wisata Air yang Jernih di Kecamatan Tajinan

Segarnya Sumber Jenon: Destinasi Wisata Air yang Jernih di Kecamatan Tajinan

Wisata air Sumber Jenon--Alysia Devi/diswaymalang.id

TAJINAN, DISWAYMALANG.ID--Kabupaten Malang memang tidak pernah kehabisan pesona wisata air alaminya. Salah satu destinasi yang terus berbenah dan menjadi favorit wisatawan adalah Sumber Jenon. Dikenal dengan airnya yang berwarna biru jernih dan suasana pedesaan yang asri, tempat ini menjadi lokasi ideal untuk melepas penat dari rutinitas harian.

Keunikan utama Sumber Jenon terletak pada kejernihan airnya yang berasal langsung dari sumber mata air alami. Pengelola sangat memperhatikan kebersihan dan kenyamanan. Termasuk perawatan rutin seperti pembersihan dinding kolam dari lumut agar area berenang tetap bersih.

BACA JUGA:KPK Gandeng BPK Periksa 400 Biro Haji, Imbau Segera Kembalikan Duit dari Kasus Kuota Haji

BACA JUGA:Aurelie Moeremans Ungkap Luka Grooming lewat Buku Broken Strings, Suara Korban yang Bangun Kesadaran Publik

Menariknya, aliran air dari sumber ini juga dimanfaatkan untuk kebutuhan masyarakat desa sekitar. Sementara pembuangannya dialirkan untuk mengairi sawah.

“Air sumber dari sini tetap dialirkan ke warga. Ada pipa besar di situ untuk ke warga, sedangkan air pembuangan dialirkan ke sawah,” ujar Ahmad Miftakhul Ulum, petugas keamanan dan kebersihan di Wisata Sumber Jenon kepada Disway Malang, Minggu (11/1/2026).

Fasilitas Wisata Sumber Jenon

Untuk menunjang kenyamanan pengunjung, Sumber Jenon menyediakan berbagai fasilitas, antara lain:

  • Area parkir luas
  • Kolam renang dan kolam diving
  • Gazebo untuk bersantai
  • Penyewaan ban
  • Musala
  • Camping area
  • Warung Warna Warni
  • Toilet dan kamar mandi

BACA JUGA:Fujifilm Instax Mini Evo Cinema Resmi Hadir, Kamera Instan Hybrid dengan Video, Filter Era, dan Cetak QR Frame

BACA JUGA:Awal Mula Ressa Mengaku Anak Kandung Denada, 24 Tahun Diasuh Sang Bibi, Tuntut Ganti Rugi Rp7 M

Fasilitas yang cukup lengkap ini membuat pengunjung betah berlama-lama, baik untuk berenang, bersantai, maupun sekadar menikmati suasana alam.

Aktivitas dan Jam Operasional

Sumber Jenon menjadi salah satu titik kumpul favorit berbagai komunitas untuk mengadakan kegiatan refreshing atau sekadar berkumpul. Kunjungan biasanya memuncak saat masa libur sekolah, di mana keluarga dan rombongan banyak menghabiskan waktu di sini.

Bagi yang merencanakan kunjungan, berikut adalah informasi operasional yang perlu diketahui:

  • Jam Buka: Setiap hari, pukul 08.00 – 17.00 WIB.
  • Harga tiket masuk: Rp10.000

Sumber: